Jadikan Android sebagai Remote Komputer


Ada banyak kemampuan smartphone yang dibekali dengan sistem operasi besutan Google, Android salah satunya menjadikan smartphone Android sebagai remote atau alat pengontrol dari komputer. Untuk menjadikan Android sebagai Remote Komputer Ada banyak aplikasi yang bisa kita gunakan, salah satunya bernama Gmote 2.0 yang bekerja melalui koneksi WiFi di komputer/laptop yang terhubung dengan WiFi pada Smartphone.

Dalam keterangannya, Aplikasi Gmote 2.0 ini dapat dipergunakan untuk memainkan musik (play, next dll) serta menggatur tampilan slide Power Point secara langsung dari Android ke komputer atau laptop yang sebelumnya telah terhubung. Adapun selain aplikasi Gmote 2.0, untuk menjadikan Android sebagai Remote Komputer bisa dengan menggunakan aplikasi bernama GRemotePro-multi remote to PC yang sama-sama bekerja dengan koneksi WiFi.


Hanya saja, aplikasi GRemotePro-multi remote to PC mempunyai ukuran yang lebih besar (2.07 MB) dibandingkan dengan Gmote 2.0 (sekitar 250 kb). Perbedaannya mungkin terletak pada fitur yang lebih kompleks saja. Jika ingin mencobanya, kedua Aplikasi tersebut sepertinya sudah ada di Android Market, ataupun di Android Zoom. Selamat Mencoba..

Download Gmote 2.0
 
Download GRemotePro-multi remote to PC

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cara Membuka File Zip di BlackBerry

Download Wallpaper iPhone keren

Download Game Balap Rally 3D Untuk Java, Sony Ericsson Dll

Aplikasi Nokia: eBuddy Mobile Messenger terbaru